CitraMediatama.com. Aksi Relawan Mandiri Himpunan Alumni IPB (ARM HA-IPB) menerima kunjungan tim Rumah Sehat Terpadu (RST) di Markas Gedung Alumni Lantai 2, Baranangsiang Bogor, Jumat (12/7).
Tim RST dipimpin langsung oleh Manajer Markom, Abdal Permana bersama tiga anggota timnya. Sementara ARM HA-IPB diwakili langsung oleh ketua umum, Ir. Ahmad Husein, M.Si., didampingi anggota Dewan Pembina, Ir. Ali Fatoni dan Ketua 2, Ir. Emy Puji Astuti. Pertemuan ini bertujuan menjajaki program dan kegiatan kedua lembaga yang dapat disinergikan.
Selain memperkenalkan anggota tim, Abdal juga memaparkan profl RST yang diawali dengan terbentuknya Layanan Kesehatan Cuma-Cuma (LKC) Dompet Dhuafa tahun 2001. Layanan ini berkembang hingga akhirnya memunculkan RST pada 2012 yang fokus pada layanan dan akses kesehatan bagi warga kurang mampu.
Abdal menjelaskan 2 program yang potensial dapat disinergikan dengan ARM HA-IPB adalah pengobatan gratis bagi warga tidak mampu di berbagai daerah, termasuk di kawasan bencana, serta kegiatan edukasi kesehatan khususnya PHBS (perilaku hidup bersih dan sehat).
“ARM HA-IPB sangat mengapresiasi kunjungan ini dan melihat dua program itu bersinggungan erat dengan program dan kegiatan ARM,” ujar Ahmad Husein.
ARM HA-IPB juga memaparkan profil organisasinya berikut beragam kegiatan yang telah dan sedang dilakukan. RST tertarik untuk dapat terlibat bersama ARM HA-IPB menyediakan layanan pengobatan gratis kepada warga Cipendawa di Desa Cileuksa, Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor, pada awal Agustus mendatang. Warga Cipendawa merupakan penyintas banjir dan longsor yang melanda kawasan tersebut pada awal Januari 2020.
Leave a Comment